Resep dan Cara Memasak AYAM BAKAR RICA-RICA PEDAS ENAK yang Mudah, Lezat dan Terbaru



Enaknya masak apa kita ya bunda, pengen makan daging ayam tapi bingung mau di olah menjadi masakan apa? Mau masak yang enak tapi nggak mau ribet masaknya. Hmmmm...Gimana jika kita bakar saja daging ayamnya bunda, kita olah menjadi masakan enak dan menggiurkan ayam bakar rica-rica.


Ayam bakar rica-rica merupakan olahan masakan yang berbahan dasarkan dari daging ayam di tambah dengan beberapa rempah-rempah pilihan seperti cabai merah, cabai rawit, bawang merah dan beberapa rempah-rempah yang lainnya. Di mana ayam bakar rica-rica di masak dengan cara di bakar atau di panggang. Ayam bakar rica-rica sangat enak di sajikan bersama nasi hangat dan sambal kecap serta lalapannya nih bunda. Untuk masalah bahan tidak usah khawatir bunda, karena bunda dapat memperolehnya dengan mudah di pasar-pasar traditional maupun di warung-warung yang menjual bahan-bahan dapur di dekat rumah bunda. Tunggu apalagi, langsung saja yuk kita lihat apa saja bahan-bahan yang di butuhkan dan bagaimana cara memasak ayam bakar rica-rica yang enak.

Bahan :1 ekor ayam di potong menjadi 8 bagian
800ml air

1-2 jeruk nipis, peras dan ambil airnya
Garam secukupnya
3-4 sendok makan minyak goreng
3 ruas jahe
6 lembar daun jeruk

Bumbu Rica- Rica :
12 buah cabai merah
10 buah cabai rawit
8 siung bawang merah
5 siung bawang putih
2-3 buah tomat
1 sendok teh merica
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya

Baca juga : resep terbaru cara memasak, membuat ayam bakar solo yang enak, mudah, sederhana dan lezat


Cara Membuat :

  • Bersihkan potongan ayam tersebut dengan menggunakan air yang mengalir kemudian beri garam dan air jeruk nipis dan aduk sampai rata kemudian diamkan selama 15 menit.
  • Kemudian panaskan minyak goreng kemudian tumis bumbu rica tersebut kemudian beri jahe yang sudah di memarkan dan juga daun jeruk.
  • Kemudian masukan ayam dan aduk- aduk hingga merata kemudian setelah ayam berubah warna coklat kekuningan masukan air dan diamkan sampai air bumbu meresap dengan sempurna
  • Kemudian bakar atau panggang sambil di olesi bumbu tersebut
Bagaimana bunda, kira-kira susah apa tidak untuk memasaknya? saya rasa tidak ya bunda. Jika bunda masih ingin melihat resep yang lainnya bunda dapat melihatnya di kumpulan resep kue dan masakan mudah terbaru dan terlengkap bisa lihat di sini.

Selamat mencoba...


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel